Sabtu, 06 Februari 2016

Menata Hati



Coba tanya dengan orang yang sedang jatuh cinta,
tentang apa yang membuatnya mencintai seseorang ?
Jawabannya boleh beranekaragam, sesuai dengan selera, kriteria atau pengalaman masing-masing.
Tapi segala jawaban selalu berujung pada kebaikan dan kelebihan orang yang dicintai.
Tak pernah terdengar dalam kisah paling romantis sekalipun, kalau seseorang mencintai orang yang lainnya karena keburukan, kejelekan dan kekurangannya.

Itu artinya, cinta hanyalah ukuran suka kita terhadap seseorang. Cinta tidak mengukur tentang apa yang tidak kita suka. Padahal dalam diri seseorang, seberapa cintapun kita terhadapnya, pasti memiliki kekurangan selain kelebihan. Pasti memiliki sisi, yang kita tidak terlalu suka dengan sisi itu.

Apakah bisa cinta mengatasinya ?

Tidak.
Kedewasaan yang harus tangan untuk mengatasinya.
Maka, mencintaiah dengan dewasa. Dewasa terhadap waktu yang tepat, dewasa kepada siapa yang boleh dan harus dicintai, dewasa dalam bagaimana mencintai, tanpa merusak diri sendiri, apalagi orang lain.

-NA-


Tidak ada komentar:

Posting Komentar