Bismillahirrohmanirrohim
Sejujurnya menjadi kakak SDM itu sangatlah berat. Ada tugas yang
begitu besar dipundak mereka. Ya, mencetak generasi – generasi pelurus
nantinya. Ada harapan besar yang ingin dicapai disana. Apalagi kalau bukan
mencetak generasi yang lebih, lebih baik lagi dari sebelumnya. Sudah semestinya
untuk mengahsilkan itu semua butuh perjuangan yang besar. Temanku pernah
berkata bahwasanya
“Hasil itu berbanding lurus dengan seberapa besar usaha kita.”
Ya, bukan menuntut untuk sempurna ketika kita ingin membina orang
lain. Karena kesempurnaan itu akan terbentuk dengan seiring berjalannya waktu
dan atas kehendak dari-Nya. Nikmati saja prosesnya, maka akan tercapai hal itu,
walaupun not perfect 100%. Tetapi
alangkah baiknya, ketika kita membina orang lain. Kita pun sudah selesai dengan
‘urusan’ kita. Jangan sampai terjadi, ketika sibuk membina orang lain, kita
sendiri yang tidak terbina.
Kali ini saya mengangkat judul SDM ‘keren’ over all. Keren ? Iya.
Awalnya mungkin dulu sempat terinsprasi dengan orang lain, yang menurut saya
itu keren. Sehingga jadilah tagline
yang saya sering sebut-sebut. Keren disini pakai tanda kutip ya. Keren disini
adalah memandang secara luas. Tak hanya keren dari segi penampilan tapi juga
banyak hal. Berikut saya jabarkan makna dari ‘keren’ disini yaitu :
Keren
Ruhiyahnya
Apalagi yang membedakan organisasi LDK dengan yang lainnya kalau
bukan menjunjung tinggi amalan yaumiyah (ruhiyah)
setiap anggotanya. Disinilah yang mungkin menjadi nilai plus bagi seorang kader dakwah. Karena,
bagaimanapun kekutan ruhiyah itu begitu dahsyat dirasakan. Kalau kata murobbi, ruhiyah itu bagaikan motor penggerak
dari segala akitivitas yang kita kerjakan. Yups, setuju banget. Pernah
mengalami hal itu.
Keren
akademiknya
Dengan segudang aktvitas yang ada, tentunya kita harus bisa membuktikan
ke orang diluar sana kalau kita juga memilki prestasi dibidang akademik.
Apalagi kalau kita yang sering dipanggil ‘ikhwan’ (berjenggot, celana bahan,
dll) serta ‘akhwat’ (berjilbab besar, etc). Yang mungkin sering disebut kaku,
tradisional atau apalah. Coba deh, ubah mindset
itu dengan kita memeberikan karya
nyatanya. Misal, ikutan lomba karya tulis, memiliki IP tinggi.
Keren dengan
hubungan sesamanya
Seharusnya kita tidak hanya bergaul dengan orang-orang seperti
‘kita’ saja melainkan juga dengan teman2 yang ammah. Bangunlah hubungan yang
baik disana. Kalau bisa menjadi orang yang selalu ditunggu-tunggu kehadirannya,
orang yang sangat perhatian dengan sesamanya, tempat curhat teman-temannya,
dsb. Sehinggam, teman-teman yang dimiliki pun banyak. Saling membantu,
mengerti, memahami hingga akhirnya ada keterikatan hati. Huh, alangkah
indahnya.
Keran
jasmaninya
Allah pun lebih menyukai muslim yang kuat daripada yang lemah.
Nah, hal seperti ini yang terkadang kita lupa, yaitu tak memenuhi hak tubuhnya.
Terkadang aktivitas kita sangat padat, sehingga lupa untuk makan, olahraga,
dsb. Hingga akhirnya kita mnezholimi diri sendiri. Yah, kawan, tubuh juga
memliki hak yang harus dipenuhi. Semangat Olahraga !! minimal jalan kaki lah ya
:D
Keren
pengaruhnya
Maksudnya disini adalah dimanapun kita berada, baik itu diorganisasi
A,B,C,D dsb. Jadilah orang yang memiliki pengaruh disana, Kalau kata salah satu
ustad, jadilah posisi yang strategis disana agar menjadi orang yang
diperhitungkan atau beprengaruh. Kalau sudah begitukan mudah saja untuk kita
‘menarik’ hati objek dakwah.
Keren
wawasannya
Tak hanya paham mengenai ilmu agama saja, melainkan juga harus
bisa ‘melek’ terhadap kejadian – kejadian yang saat ini. Maksudnya tak
terkotak-kotak tetapi wawasannya luas. Sehingga, ketika diajak diskusi dengan
orang-orang, setidakanya kita sedikit paham. Oleh karena itu, banyaklah membaca
buku. Jadilah orang yang selalu ‘haus’ akan ilmu.
Keren
penjagaan waktunya
Demi masa !! Allah saja bersumpah akan hal itu. Ya, berkenaan
dengan waktu, memang banyak diantara kita sering lalai. Mengabiskan waktu
dengan penuh kesia-siaan atau membuatnya bermanfaat.
Yeah, pemaparan keren diatas tadi tidak jauh berbeda dengan 10 karakter
muslim. Ketika 10 karakter muslim itu sudah bisa dimiliki itu artinya kita
sudah masuk ke dalam SDM ‘keren’ over all.
Keren itu,
Ketika kita menajdi perantara
hidayah kedalam diri orang lain.
Sebab, sebaik-sebaik kita adalah
ketika orang lain melihat kita, ia ingat dengan Allah swt.
Dan,
Yang lebih keren itu,
Ketika aku, kamu dan kita semua
istiqomah dalam barisan dakwah ini. Tak sungkan mengingatkan dan meluruskan
jika diantara kita yang membuat barisan ini merenggang atau mulai bengkok.
Sampai akhirnya, aku, kamu dan kita semua tersenyum dan berkata, “Ana Uhibbukum
Fillah”.
Semangat !! Semoga kita
bisa menjadi kakak2 SDM yang ‘keren’ sebelum membuat adik-adiknya ‘lebih dari
keren’ :D (atau bisa sambil berproses mencapai itu)
5 Feb 2015
Tidak ada komentar:
Posting Komentar